hongkong pools news: Garena gandeng Esports Star Indonesia hadirkan turnamen Free Fire

 2024-11-15 04:53:13

E-Sport

Garena gandeng Esports Star Indonesia hadirkan turnamen Free Fire

  • Rabu,hongkong pools news 18 Agustus 2021 15:04 WIB
Garena gandeng Esports Star Indonesia hadirkan turnamen Free Fire
Tangkap layar - CEO PT Esports Star Indonesia, Valensia Tanoesoedibjo (kiri) bersama Country Head Garena Indonesia, Hans Kurniadi Saleh (kanan) dalam acara penandatanganan kerjasama yang digelar secara virtual, Rabu (18/8/2021). ANTARA/Arindra Meodia/am.
Kami yakin kami dapat mempromosikan Free Fire Master League Season 4, Free Fire Indonesia Master 2021 dan Free Fire Fourth Anniversary dengan gaung yang sangat luas
Jakarta (ANTARA) - PT Esports Star Indonesia, anak perusahaan dari MNC Studios Internasional, bersama PT Garena Indonesia, selaku induk dari game Free Fire, bekerjasama dalam memproduksi tayangan Free Fire Master League (FFML) Season IV dan Free Fire Indonesia Masters (FFIM) 2021 Fall.

"Besar harapan kami untuk kolaborasi ini kami berharap bahwa kerjasama di tahun ini dapat membuahkan hasil yang luar biasa dan kembali menjadi sorotan dunia gaming dan esport," ujar CEO PT Esports Star Indonesia, Valensia Tanoesoedibjo, dalam acara penandatanganan kerjasama yang digelar secara virtual, Rabu.

Menurut Valensia saat ini dunia gaming dan esport telah menjadi bagian yang penting dari kehidupan masa kini. Dia menyebutkan bahwa pertumbuhan pesat dapat dilihat secara nyata dengan total gamer seluruh dunia mencapai 3 miliar pada tahun 2021.

Baca juga: RANS Esport gabung divisi 1 Free Fire Master League Season IV

Valensia mengatakan bahwa Indonesia dengan estimasi pertumbuhan 25-35 persen year on year menjadi potensi terbesar industri gaming dan esport, yang menjadi latar belakang lahirnya PT Esports Star Indonesia pada 2019 yang sejak saat itu mulai memproduksi dan menyiarkan acara terkait gaming dan esport.

"Kami melihat antusiasme masyarakat terhadap tayangan-tayangan tersebut begitu besar dan berpotensi sehingga membuat kami semakin berkomitmen dalam mendalami industri gaming dan esport," kata Valensia.

Valencia menjelaskan, Esports Star Indonesia didukung oleh ekosistem MNC Media dengan empat layanan free to air, yaitu RCTI, MNC TV, GTV dan INews, yang menurut dia, memiliki lebih dari 45 persen audience marketshare.

Selain itu, Velensia mengungkapkan Esports Star Indonesia juga didukung 32 juta pengguna aktif bulanan dari aplikasi RCTI+ dan 77 juta pengguna aktif dari gabungan portal online MNC Group, serta 250 juta subscribers di akun media sosial, juga 288 youtubers dan 400 artis dan KOL di bawah talent management MNC Group.

"Kami yakin kami dapat mempromosikan Free Fire Master League Season 4, Free Fire Indonesia Master 2021 dan Free Fire Fourth Anniversary dengan gaung yang sangat luas," ujar Valensia.

Senada dengan Valensia, Country Head Garena Indonesia, Hans Kurniadi Saleh, mengatakan bahwa penonton dan penggemar esport terus berkembang di Indonesia juga di seluruh dunia.

Baca juga: Turnamen Free Fire 2021 siap digelar, jaring bibit atlet esport

Pada Free Fire World Series misalnya, Hans mengungkapkan acara tersebut berhasil mencatatkan rekor 5,4 juta penonton, jauh melebihi sebelumnya di angka sekitar 3 juta penonton.

"Tentunya ini juga akan menjadi motivasi kami untuk menghadirkan acara yang lebih inklusif dan juga lebih menarik untuk para pemain kami dan juga para penggemar esport di Tanah Air," kata Hans.

Kerjasama Esports Star Indonesia dengan Garena Indonesia bukan kali pertama. Sebelumnya, keduanya telah bermitra dalam menyelenggarakan Free Fire Master League Season 2 dan Free Fire Master League Season 3.

"Free Fire Master League Season 4, Free Fire Indonesia Master Fall 2021, melanjutkan kerjasama kita yang telah sukses di season-season sebelumnya, dan juga akan menghadirkan tayangan baru, yaitu Free Fire Fourth Anniversary yang akan diadakan pada bulan ini," kata Hans.

Ketiga rangkaian acara ini akan disiarkan melalui kanal-kanal MNC Group.

"Kita harap dengan kerjasama ini tentunya tayangan program yang kami bawakan bersama dapat menghibur penonton di rumah, khususnya pada masa ini, dan juga memperkenalkan lebih tentang dunia esport kepada masyarakat Indonesia, baik gamers maupun non-gamers," kata Hans menambahkan.

Free Fire Master League Season IV akan dimulai pada 18 Agustus hingga 2 Oktober 2021, dengan Free Fire Indonesia Masters 2021 Fall dimulai pada 19 September hingga 24 Oktober 2021.

Baca juga: Garena gelar turnamen untuk dukung industri Esports Indonesia

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2021